Bogasari
Selama lebih dari tiga dekade, keberadaan
Bogasari dalam industri makanan Indonesia cukup diperhitungkan.
Bogasari tidak hanya merupakan perusahaan penggilingan tepung terigu
terintegrasi dan terbesar di Indonesia, namun juga merupakan
penggilingan tepung terigu terbesar di dunia yang terletak di satu
lokasi. Dua pabrik tepung terigu Bogasari berlokasi di Jakarta dan
Surabaya.
Kegiatan usaha grup ini didukung oleh bisnis perkapalan dengan tujuh unit kapal – 2 tipe panamax dan 5 tipe handymax. Armada perkapalan ini sebagian digunakan untuk mengangkut gandum dari belahan bumi selatan dan utara. Selain itu, grup ini juga memiliki fasilitas sendiri untuk memproduksi kantong tepung terigu polypropylene.
Kegiatan usaha grup ini didukung oleh bisnis perkapalan dengan tujuh unit kapal – 2 tipe panamax dan 5 tipe handymax. Armada perkapalan ini sebagian digunakan untuk mengangkut gandum dari belahan bumi selatan dan utara. Selain itu, grup ini juga memiliki fasilitas sendiri untuk memproduksi kantong tepung terigu polypropylene.
Bogasari memproduksi berbagai macam tepung terigu untuk berbagai keperluan dibawah naungan merek-merek terkemuka, antara lain Segitiga Biru, Kunci Biru dan Cakra Kembar. Merek-merek Bogasari melambangkan kualitas dan merupakan merek-merek pilihan pelanggan industri dan konsumen.
Bogasari juga merupakan produsen pasta terbesar bukan hanya di Indonesia, tetapi juga di Asia Tenggara. Di Indonesia, produk pasta Bogasari dipasarkan dengan merek La Fonte, yang merupakan pimpinan pasar, dikenal karena kualitas dan rasanya yang lezat. Bogasari juga mengekspor produk pasta ke beberapa negara, antara lain Filipina, Korea dan Jepang.
Untuk keterangan lebih lanjut, dapat melihat